Cara Melunasi SPayLater yang Lupa Akunnya

Akan menjadi kendala jika dikemudian hari kita hendak mengajukan pinjaman ke Bank namun masih memiliki tunggakan Spaylater yang belum dibayarkan. Makanya kita harus segera melunasi jumlah tagihan sebelum mengajukan pinjaman lain, lalau kalau akun kita lupa atau nomor sudah hilang?


Nah ini juga bisa menghambat proses ketika masih punya hutang di Shopee Paylater namun akun sudah tidak aktif bisa karena diblokir, nomer ponsel mati, atau juga lupa user name. Makanya kalau punya akun yang terhubung dengan nomor untuk dijaga baik-baik biar tidak repot dikemudian hari.


Ini adalah pengalaman keluargaku yang hendak mengajukan pinjaman di salah satu Bank, akan tetapi setelah di cek SLIK ternyata terdeteksi memiliki pinjaman online sekitar sejuta-an. Untuk itu supaya bisa melanjutkan pengajuan pinjaman wajib melunasi tunggakan SPalyLater tersebut. Walaupun kita telah lupa akun, tetap bisa dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut.


Cara Bayar Tagihan SpayLater (Lupa Akun)


SPayLater merupakan produk layanan pinjaman yang disediakan oleh PT Commerce Finance serta pihak lain yang bekerja sama dengan PT Commerce Finance untuk memberikan pinjaman bagi Pengguna. PT Commerce Finance diawasi langsung oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan).


1. Melalui Form Pembayaran


Dengan mengisi form untuk Request Kode Pembayaran Tagihan SPaylater jika kamu tidak dapat mengakses aplikasi Shopee, klik disini.


cara lunasi spaylater yang lupa akun


Setelah terbuka Form Pembayaran, isi semua sesuai data kalian.

- Email, bisa pakai gmail baru

- Usernama: kalau sudah lupa isi tanda strip –

- Mengisi nomor KTP

- Upload foto KTP

- Isi nomor telepon yang aktif

- Pilih tagihan Spaylater

- Pilih metode pembayaran (melalui Bank atau Indomaret)

- Memilih alasan kenapa tidak bisa melakukan pembayaran melalui aplikasi


Terakhir kalau semua data sudah kalian input dengan benar, lalu klik Kirim.


Setelah itu kode pembayaran akan dikirimkan ke nomor telepon yang telah kalian input dalam form, maksimal 1x24 jam.


Apabila sampai melebihi batas waktu tidak ada pemberitahuan sms masuk terkait pembayaran SpayLater, kita bisa menghubungi call center Shopee di (021)8060 4253 atau kirim rmail ke [email protected]. Beritahu kepada petugas bahwa kamu akan membayar tagihan Shopee Paylater namun lupa akunnya.


2. Akun Shopee Lupa Password


Jika kamu masih punya tunggakan Spaylater namun akun Shopee hanya lupa password saja, artinya nomor masih aktif lho ya. Maka bisa dengan mudah mengmbalikan akun dengan mereset kata sandi atau password dan nantinya bisa log in kembali.


  • Buka aplikasi Shopee
  • Kemudian pilih menu login dan tab opsi “Lupa Password”
  • Setelah itu Anda masukkan nomor ponsel yang terdaftar dengan akun Shopee
  • Masukkan kode cptcha dengan benar
  • Kita tunggu sampai kode OTP dikirim melalui WhatsApp atau SMS
  • Kalau sudah ada, masukkan kode OTP nya lalu membuat password baru
  • Kalau sudah berhasil, silahkan log in kembali ke aku Shopee dengan kata sandi baru tersebut
  • Kemudian masuk ke menu SpayLater untuk melunasi tagihan yang masih ada.


Penutup


Sekian ulasan dari kami mengenai cara melaunasi tunggakan Shopee Paylater yang lupa akunnya, mudah-mudahan ini bisa membantu kalian khususnya yang mengalami lupa akun Shopee bisa karena hp hilang, nomor sudah terblokir, atau alasan lain yang mengakibatkan tidak bisa mengakses SpayLater dan tidak bisa melunasi taginannya.

Buka Komentar