9 Aplikasi Cleaner Android Terbaik Tanpa Iklan, dari Gratis hingga Berbayar

aplikasi cleaner android terbaik
 

Penting bagi sebuah smartphone memiliki aplikasi pembersih dalam sistemnya, agar file-file sampah tidak menumpuk dan membebani kinerja. Penting pula untuk memiliki aplikasi cleaner Android, pastikan memilih yang terbaik dan tanpa iklan, karena kebanyakan file bisa mendatangkan virus dan malware juga ponsel jadi makin lemot.

Bahwa kebanyakan aplikasi pembersih yang tersedia di Google Play Store berisi iklan, dengan begitu pengguna perlu waspada jika suatu saat hal itu menjadi perantara masuknya virus ke HP. Kalau demikian apalah arti pembersih sampah namun memberi ancaman terhadap perangkat.

Untuk itu kita akan, Rekomendasi beberapa Aplikasi Cleaner Android Terbaik Tanpa Iklan

Berikut ini merupakan beberapa rekomendasi aplikasi pembersih Android tanpa iklan dan aman yang bisa Anda gunakan:

1. CCleaner Pro


Aplikasi ini secara optimal membersihkan cache aplikasi, browser history, download, dan yang lainnya. Fitur-fiturnya lengkap, user interface-nya pun sederhana untuk memudahkan penggunaannya.

Namun, perlindungan dari CCleaner Pro hanya bisa Anda dapatkan setelah Anda melakukan pembelian. Jadi supaya bisa menggunakan fitur lebih lengkap kalian perlu upgrade aplikasinya ke versi Pro.

2. Cleaner Bawaan Smartphone


Pembersih ini biasa ada dalam sistem bawaan setiap smartphone. Anda bisa menemukannya dengan mencari kata “cleaner” pada setiap nama aplikasi.

Cleaner tanpa iklan ini cenderung lebih aman, karena pabrikan ponselnya sendiri yang membuatnya. Ada pula yang sudah lengkap dengan fitur deteksi virus.

3. DU Speed Booster


Selain DU speed booster tanpa iklan, aplikasi ini juga punya berbagai manfaat. Dapat menghemat dan memperpanjang penggunaan daya baterai lewat pengaturan aplikasi. Selain itu, juga membersihkan sisa-sisa cache dan memblokir pesan baru yang mencurigakan.

DU Speed Booster memiliki fitur yang mengoptimalkan pembersihan Android, dengan sistem keamanan dari antivirus bawaannya yang gratis.

Baca juga : File yang Tidak Boleh Dihapus di Android dan Akibatnya

4. Files by Google


Performa aplikasi cleaner Android tanpa iklan ini cepat dalam membersihkan file sampah. Anda juga bisa menggunakan Files by Google sebagai file explorer. Data-data tak terpakai bisa Anda hapus dari dalam file manager bawaan. Aplikasi ini dapat mengirim data tanpa internet secepat 480 Mbps.

5. Norton Clean


Berdasarkan popularitas Norton sebagai antivirus komputer, tim pengembang menciptakan versi Android-nya. Norton Clean melakukan pembersihan perangkat dari file sampah dan cache, serta bisa mengoptimalkan memori.

Cleaner tanpa iklan Apk ini bahkan membersihkan sisa-sisa yang Files by Google tinggalkan. Dengan UI yang cerah berwarna-warni, aplikasi ini bisa Anda unduh gratis.

6. Powerful Cleaner


Powerful Cleaner bukan hanya bekerja untuk membersihkan sistem dari sampah, tetapi juga dapat meringankan kinerja RAM. Bahkan dapat menginformasikan jika terjadi overheat dalam ponsel. Dengan aplikasi pembersih Android terbaik dan ringan ini, performa smartphone akan meningkat.

7. SD Maid


Banyak fitur menarik dalam aplikasi yang hanya berukuran 4,6 Mb ini. Bukan hanya membereskan tumpukan file-file cache dari dalam smartphone, tetapi juga mendeteksi file-file sejenis yang ada dalam penyimpanan.

SD Maid pun sangat efektif dalam membersihkan sisa-sisa dari aplikasi yang sebelumnya Anda buang. Anda bisa mengunduh aplikasi ini dari Playstore secara gratis.

8. SLW Cache Cleaner


SLW Cache Cleaner mampu mengatasi file-file sampah dari dalam smartphone Anda dengan cepat, meski ukurannya hanya 19 Kb. Aplikasi ini pun bisa langsung bekerja tanpa permintaan izin untuk mengakses banyak hal yang tak perlu. Anda dapat mengunduhnya secara gratis dari Playstore.

9. Snap Cleaner


Anda juga dapat mengandalkan Snap Cleaner untuk menghapus sampah dari sistem, terutama untuk smartphone dengan kapasitas penyimpanan kecil. Aplikasi ini hanya berukuran 5,9 Mb, untuk mengatasi ads junk, cache junk, temporary file, residual files, sampai Apk file.

Anda hanya perlu menekan tombol “Clean” satu kali, dan Snap Cleaner pun mulai bekerja meningkatkan performa perangkat Anda. Tersedia pula App Manager, fitur pengecekan aplikasi yang jarang Anda gunakan.

Beberapa aplikasi cleaner Android terbaik tanpa iklan memang umumnya tidak gratis. Namun, tidak sedikit pula yang dapat Anda unduh dan gunakan secara gratis meski tanpa iklan.
Cermati beberapa hal terkait aplikasi tersebut sebelum Anda mengunduhnya, seperti jumlah unduhan dan rating.

Buka Komentar