Widget HTML #1

Cara Menerapkan Sila Ke-4 di Kehidupan Sehari-Hari

penerapan sila ke 4
 

Sebagai warga Indonesia sudah semestinya mengetahui bahwa Pancasila adalah ideologi bangsa kita yang dikemukakan oleh bapak presiden pertama Ir. Soekarno pada 1 Juni 1945 melalui rapat PPKI kala itu. Maka dari itu sudah menjadi kewajiban kita untuk menerapkan nilai yang terkandung dalam Pancasila pada kehidupan sehari hari.

Pada dasarnya Pancasila adalah perumusan dari nilai dan norma kehidupan yang sudah hidup dalam sejarah bangsa Indonesia. Ada banyak sekali contoh sikap perilaku kita yang sesuai sila ke-4 pancasila, sebelum itu mari kita mengingat apa bunyi sila ke empat “Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan.”

Oh iya kalau sila ini dilambangkan dengan kepala banteng, ini juga bermakna kalau bangsa Indonesia memiliki prinsip demokrasi dan kedaulatan rakyat. Pada kehidupan sehari-hari banyak sekali sikap yang mencerminkan penerapan sila ke-4 mulai dari lingkungan keluarga, di masyarakat, sekolah, hingga di tempat kerja. Berikut telah kami rangkum dari berbagai sumber.

Contoh Penerapan Sila ke-4 dalam Keluarga


1. Ketika ada masalah keluarga, selesaikan dengan cara musyawarah
2. Setiap anggota keluarga menerima dan menghargai hasil musyawarah
3. Menerima serta mempertimbangkan pendapat sesama anggota keluarga
4. Setiap anggota keluarga bertanggung jawab dalam melakukan hasil musyawarah

Cara Menerapkan dalam Kehidupan Sehari-hari


1. Ikut sera dalam pemilu, pilpres, dan pilkada
2. Memberikan kepercayaan pada wakil-wakil rakyat terpilih
3. Tidak memaksakan kehendak pada orang lain
4. Memastikan diri terdaftar dalam daftar pemilih tetap
5. Menyampaikan aspirasi lewat anggota legislatif
6. Mengkritik anggota legislatif yang menyimpang
7. Pemilihan ketua RT dan RW
8. Pemilihan ketua kelas
9. Mengikuti sosialisasi pemilihan umum
10. Melakukan kontrol terhadap anggota legislatif
11. Tidak menerima suap dalam bentuk apapun dari calon pemimpin
12. Mendukung pelaksanaan pemilu di lingkungan sekitar
13. Memastikan kejujuran pada pelaksanaan pemilu
14. Menghormati pendapat orang lain
15. Mengutamakan musyawarah dalam mengatasi masalah di masyarakat

 

Baca juga : Pekerjaan Berat Di Indonesia yang Dipandang Sebelah Mata


Nah dari beberapa contoh perilaku di atas menjadi cerminan dalam menerapkan sila ke-4 pancasila. Meski demikian, kita juga perlu mengetahui beberapa perilaku yang menyimpang dari sila tersebut. 


Contoh Perilaku yang Menyimpang sila ke-4


  1. Masyarakat kurang menghormati peraturan-peraturan yang telah dibuat pemerintah
  2. Banyak warga negara yang belum terpenuhi hak serta kewajibannya di hadapan hukum
  3. Wakil rakyat yang seharusnya menjadi penyalur aspirasi, malah merugikan rakyat dan negara
  4. Nontransparasi lembaga-lembaga negara
  5. Menciptakan perilaku KKN
  6. Melakukan demonstransi tanpa melapor pihak berwajib
  7. Lebih mengutamakan kepentingan pribadi/golongan daripada kepentingan bersama.


Itulah bagaimana cara kita menerapkan sila ke-4 pancasila yang merupakan perumusan dari nilai-nilai dan norma kehidupan yang telah hidup dalam sejarah bangsa Indonesia. Jadi sudah kewajiban kita sebagai warga untuk mengamalkan dalam kehidupan dan menghindari perilaku yang menyimpang dari Pancasila.

Buka Komentar