Widget HTML #1

Cara Membuat SMS Group Indosat

Indosat kembali meluncurkan proggramnya yaitu SMS Group, merupakan program yang menarik bagi para pelanggan Indosat. SMS Group yang merupakan sebuah program dimana satu group dibentuk dengan minimal 3 orang. Menggunakan SMS Group ini, banyak manfaat dan keuntungan yang diperoleh para anggotanya yaitu anggota group akan mendapatkan gratis nelpon 60 menit ke sesama anggota serta promo sms dan nelpon Rp.0,1.

SMS Group adalah sebuah layanan dari IM3 yang memungkinkan anda dan sekelompok teman anda saling chatting menggunakan sms biasa. Tanpa harus menginstall aplikasi tertentu karena bisa menggunakan ponsel tipe apapun. Jadi kita tidak usah repot-repot lagi instal aplikasi buat chattingan hanya sms biasa kita bisa chattingan dengan teman-teman cukup dengan membuat SMS Group tersebut.

Cara Membuat SMS Group Indosat


1. Cara registrasi program SMS Group indosat *123*300# atau cara cepatnya yaitu, ketik: *123*8118# lalu ok
2. Kemudian pilih no.1 Daftar & buat grup.
3. Semua anggota terdaftar akan mendapatkan SMS dari 8118xxx yang merupakan Nomor Group yang sebaiknya disimpan di kontak.(Nomor Group tersebut berfungsi sebagai media bagi pelanggan untuk saling chatting )
4. Semua anggota Group dapat saling berbincang dengan cara mengirimkan dan membalas SMS ke Nomor Group yang sudah disimpan tersebut.
5. Tarif yang dikenakan tiap pelanggan mengirimkan SMS adalah seharga 1 SMS Biasa, yaitu Rp 100/SMS.


Tersedia juga paket SMS Group berlangganan Harian, Mingguan, dan Bulanan

Paket

Tarif

Kuota
Cara Berlangganan
Ketik SMS
Kirim
Paket Harian
Rp 500
50 SMS
SMS Harian
8118
Paket Mingguan
Rp 2500
500 SMS
SMS Mingguan
8118
Paket Bulanan
Rp 5000
2.000 SMS
SMS Bulanan
8118


Tidak hanya cukup sampai disini saja, masih ada syarat dan ketentuan yang berlaku dari indosat untuk anda yang telah membuat ataupun terdaftar dalam SMS Grup. Adapun Syarat & Ketentuannya:
  • Jumlah maksimal anggota dalam 1 Group adalah 20 anggota (termasuk admin)
  • 1 orang dapat bergabung ke maksimal 20 Group berbeda.
  • Setiap anggota di dalam Group akan memiliki Nomor Group  yang berbeda-beda dalam 1 Group yang sama.
  • Jika admin keluar dari Group, maka semua anggota di dalam Group otomatis akan menjadi admin
  • Untuk anggota yang berlangganan paket SMS harian, mingguan, bulanan, jika paketnya telah habis maka akan dikenakan tarif Rp 100/SMS untuk setiap SMS yang dikirimkan ke Nomor Group.
  • Bagi pelanggan yang berlangganan paket harian, mingguan, bulanan, maka paketnya akan diperpanjang otomatis (autorenewal) jika pulsa mencukupi.

Buka Komentar